blog-indonesia.com

Sabtu, 30 April 2011

Tetap Optimistis meski Dikritik Pedas

JAKARTA, KOMPAS.com - Di antara semua startup yang presentasi pada Echelon 2011 Indonesia Satellite, Jumat (27/4/2011), di fCone, fX Plaza, Jakarta, salah satu yang mendapat kritik pedas adalah Rockto. Saking pedas kritiknya, Kristian Nalindra, si presenter tampak grogi.

Kritik pedas itu berasal dari Andi S Budiman, salah satu dewan juri yang juga pernah menggerakkan Plasa.com sebagai CIO (chief information officer). Ia mengatakan, "Bolehkah saya jujur? Kalau saya boleh mengatakan, saya tak melihat adanya value kalau user datang ke situs Anda."

Dengan konsep yang ada, menurut Andi, bisnis yang digerakkan Kristian bersama rekannya akan sulit untuk berhasil. Menurutnya, sulit juga bagi bisnis yang dibangun Rockto untuk menghasilkan uang.

Menanggapi komentar tersebut, usai presentasi Kristian mengatakan, "Ya, sebenarnya kita nothing to lose sih datang ke event ini. Kita bisa ikut Echelon 2011 ini aja udah untung. Kita udah coba siapin sih sebenarnya sebelumnya."

Kristian mengakui, mungkin persiapan yang dilakukan kurang matang. "Ya mungkin karena persiapannya kurang maka pesannya kurang sampai sasaran. Tapi kita tetap optimis bisnis kita bisa berkembang," urainya.

Mustafa Kemal, CEO Rockto mengatakan bahwa perkembangan unique user sangat baik. "Bulan Januari hanya 20 ribu sekarang jadi 225 ribu. Lalu pageview-nya itu 2-4 halaman," ungkap Mustafa.

Rockto.com adalah layanan yang menyediakan tempat bagi pengguna untuk berbagi like dan interest. Mereka juga bisa saling memberi komentar atas konten yang di-share. Untuk menggunakan layanan ini, pengguna dapat langsung login menggunakan akun Facebook atau Twitter.


KOMPAS

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More