blog-indonesia.com

Selasa, 15 September 2015

Siapa Bilang Proyek Kereta Cepat Batal?

Laporan Dari Qatar[Bagus Prihantoro]

High Speed Train (HST) atau kereta cepat Jakarta-Bandung akhirnya urung direalisasikan meski sudah sejak lama dibahas. Meski demikian Presiden Joko Widodo menegaskan bahwa bukan berarti proyek itu dibatalkan.

"Siapa bilang proyek HST batal? Kan harus ditanya dulu soal uangnya dari mana? Perawatannya bagaimana? Pembagian keuntungannya seperti apa? Lalu, harga tiketnya terjangkau masyarakat atau tidak?" ujar Jokowi dalam acara dialog bersama Diaspora Qatar di Wisma Duta, Doha, Qatar, Senin malam (14/9/2015).

Jokowi kemudian menyebut bahwa saat ini sedang dicarikan alternatif saja. Agar pembangunan berjalan lancar tanpa hambatan.

Jokowi ingin jika proyek itu terealisasi nantinya sama sekali tak menggunakan APBN. Karena proyek itu mencapai puluhan triliun rupiah sehingga apabila pakai uang negara maka lebih baik dialokasikan untuk transportasi di luar Pulau Jawa.

"Kita jangan mau disetir investor! Jangan karena mereka punya uang, mereka punya teknologi lalu berani atur-atur kita," kata Jokowi.

Mengenai transportasi massal sendiri Jokowi juga menyebut bahwa IPTN akan diberdayakan kembali. Meski mungkin prosesnya memerlukan wakti hingga dua tahun.

"IPTN akan siapkan N-245 dan Pak Habibie juga sudah kembangkan pesawat R-80. Saran saya sebaiknya dikembangkan pesawat yang kapasitas 40-80 orang saja untuk perintis. Kita ini negara kepulauan sehingga biar efektif harus pakai pesawat atau kapal laut," kata Jokowi.

Acara itu juga dihadiri oleh Menko Perekonomian Darmin Nasution, Menlu Retno LP Marsudi, Menteri ESDM Sudirman Said, Seskab Pramono Anung, dan Kepala BKPM Franky Sibarani. (bpn/rvk)

  ✈️ detik  

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More