blog-indonesia.com

Senin, 26 November 2012

Pengembang RI Ditantang Kompetitif dalam Kualitas Produk

FIABCI Indonesia-BNI Prix d'Excellence Awards 2012


detail beritaJakarta - Federasi real estat Indonesia atau Federation Internationale des Administrateurs de Bien-Conselis Immobilliers (FIABCI) Indonesia kembali memberikan penghargaan kepada sejumlah pengembang. Kali ini FIABCI menggandeng Bank Negara Indonesia (BNI) dalam menggelar FIABCI Indonesia-BNI Prix d'Excellence Awards 2012.

President FIABCI Indonesia atau Ketua Umum DPP REI Setyo Maharso mengatakan, ajang ini sangat penting bagi Indonesia untuk membawa karya-karya realestat ke level lebih tinggi.

"FIABCI Indonesia-BNI Prix d'Excellence Awards adalah jembatan satu-satunya bagi produk properti nasional untuk bisa tampil mengikuti ajang sejenis di tingkat internasional, yakni Prix d'Excellences di tahun 2013," kata Setyo saat jumpa pers di kantor sekretariat DPP REI, di Jakarta, Senin (26/11/2012).

Ketua Penyelenggara FIABCI Indonesia-BNI Prix d'Excellences, Meiko Handoyo menambahkan, untuk menjaga kualitas penghargaan, FIABCI Indonesia melakukan rangkaian penjurian yang sangat selektif dalam dua tahap, yakni panel of judges dan oversight panel. Tahap pertama melalui panel of judges yang terdiri dari praktisi media yang sudah berpengalaman dalam bidang peliputan properti. Setelah penjurian tahap pertama dilakukan, didapatkan shortlist sebanyak 64 peserta dari berbagai kategori.

"Keputusan final dan pengumuman pemenang, lanjutnya, akan dilakukan pada malam puncak penghargaan, 6 Desember mendatang, bersamaan dengan malam penutupan rangkaian Rakernas REI 2012," paparnya.

Sementara itu, Vice President Consumer and Retail Lending Bank Negara Indonesia (BNI) Indrastomo Nugroho juga mengatakan, industri properti Indonesia yang terus bertumbuh cukup tinggi dalam beberapa tahun terakhir ini, juga memacu kinerja bisnis perbankan di pembiayaan properti, baik KPR maupun Kredit Konstruksi.

"Dengan adanya penghargaan semacam ini, maka pengembang akan semakin kompetitif dalam meningkatkan kualitas produknya, yang nantinya juga berpengaruh positif terhadap bisnis pembiayaan kami," kata Indra.

Adapun kategori dan nominator FIABCI Indonesia-BNI Prix d'Excellences 2012 ini terdiri dari 11 kategori internasional dan tiga kategori lokal, di antaranya heritage, hotel, ritel, sustainable development, residensial (high & low rise), hingga rumah susun sederhana sehat. (NJB)


© Okezone

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More