JAKARTA--MICOM: Universitas Gadjah Mada berhasil menyelesaikan pembuatan mobil formula kelas mahasiswa.
Mobil formula yang diberi nama Bimasakti UGM tersebut dijadwalkan akan mengikuti Student Formula Society of Automotive Engineers (SAE) Japan 2011 pada 5-9 Sepetember 2011.
Dalam perlombaan tersebut, tim UGM yang berjumlah 25 orang akan bersaing dengan 86 tim dari universitas lain yang berasal dari 7 negara, seperti Jepang, Korea Selatan, India, RRC, Australia, Thailand, dan Pakistan.
Anggota tim UGM berasal dari Jurusan Teknik Mesin dan Teknik Industri UGM telah terdaftar sebagai anggota resmi Ikatan Ahli Teknologi Otomotif (IATO).
"Kami merupakan satu-satunya tim dari Indonesia dan yang pertama kali ikut serta," ujar
Fauzun, dosen pendamping di Gedung Pusat UGM, Jumat (15/7).
Mobil tersebut baru akan diluncurkan perdana pada 19 Juli 2011. Mesin yang digunakan Bimasakti adalah Suzuki Thunder 250 cc.
Setelah dimodifikasi dengan displacement, mesin tersebut kini menjadi 322 cc. Secara keseluruhan, Student Formula lebih rumit dari go kart. (AT/OL-9)
• MediaIndonesia
TNI Bangun Satuan Radar Baru di Lanud Sjamsudin Noor, Kalimantan Selatan
-
*[image:
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEi6noC3toyIHUdrVazxUOdgFp4fZ8ODxu0YVUNVm0KgOr5_-9Pfi55IRlKOurPO-maYzODxvRsohkoYhTZeR9WPN...
16 jam yang lalu
0 komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.