blog-indonesia.com

Rabu, 11 Juni 2014

Danlanud IWJ Saksikan Uji statik Bom BT-500

Komandan Lanud Iswahjudi Marsekal Pertama TNI Donny Ermawan T., M.D.S., menyaksikan langsung uji statik bom jenis BT-500 produksi Dislitbangau berkerja sama dengan PT Pindad, yang akan diuji coba dengan menggunakan pesawat F-16 Fighting Falcon, Bertempat di Shelter Skadron Udara 3 Lanud Iswahjudi, Senin (9/6).

Dalam uji static bom jenis BT-500 tersebut dipimpin langsung oleh Sesdis Litbangau Kolonel Tek Suharto dan perwakilan dari PT Pindad bersama tim melakukan latihan uji statik bom jenis BT-500 dipasang disayap pesawat F-16 Fighting Falcon untuk selanjutkan dilakukan proses kerjanya sesuai prosedur yang berlaku.

Pada kesempatan tersebut Komandan Lanud Iswahjudi menekankan kepada Komandan Skadron Udara 3 Letkol Pnb Firman Dwi Cahyono dalam pelaksanaan uji coba bom jenis BT-500 nantinya agar mengutamakan Safety atau keselamatan terbang dan kerja (Lambangja), dan sebelum uji coba bom dilakukan pengecekan dengan seksama.


  ★ TNI AU  

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More