blog-indonesia.com

Rabu, 17 Agustus 2011

Yuk Ramai-ramai Upacara Bendera di Internet!


KOMPAS.com - Tidak sempat hadir di lapangan saat HUT Kemerdekaan RI ke-66, Rabu (17/8/2011) besok, bukan halangan buat Anda untuk mengikuti jalannya upacara bendera. Komunitas ID-Optimis akan menggelar upacara bendera secara virtual yang bisa diikuti semua orang hanya cukup di depan layar komputer yang tersambung internet.

Peserta bisa mengikuti jalannya upacara seperti layaknya yang dilakukan di lapangan. Upacara bendera secara virtual ini pun akan dilakukan pada waktu dan agenda yang sama dengan upacara sebenarnya termasuk mengikuti detik-detik proklamasi.

Prosesi upacara bendera digital akan dilakukan di situs web http://www.id-optimis.org dan dipandu lewat akun twitter @ID_Optimis. Seriap peserta diminta menyipakan akun Twitter dan Foursquare.

Persiapan upacara sudah akan dimulai sore ini. Pukul 16.00 dilakukan pengecekan lokasi upacara di www.id-optimis.org & juga venue Foursquare di http://bit.ly/proklamasi atau di Monumen Tugu Proklamasi.

Tepat pada pukul 07.00 besok kedatangan peserta upacara ditunggu di www.id-optimis.org dan peserta diajak melakukan check in dengan Foursquare di http://bit.ly/proklamasi. Selanjutnya, pada pukul 08.00, @ID_Optimis akan memulai protokoler dan peserta dipersilahkan mengisi buku tamu untuk sebar semangat.

Pukul 10.00, mengheningkan cipta tanpa mengetik apapun di timeline Twitter selama 1 menit untuk hormati detik detik proklamasi. Pukul 10.05 akan dilakukan pembacaan teks proklamasi di situs web dilanjuutkan dengan amanat pembina upacara.

Yang unik, setiap peserta bisa memilih pembina upacara yang diinginkan. Hal ini karena penyelenggara telah mengajak sejumlah tokoh untuk memberikan amanat upacara pada perayaan HUT Kemerdekaan RI ke-66 kali ini.

Tahun ini ID-Optimis menawarkan kepada para pengguna internet untuk mengusulkan tokoh yang pantas memberikan amanat pada upacara. Dari banyak nama, yang kemudian bersedia aantara lain Anies Baswedan Rektor Universitas Paramadina, Andrew Darwis dari Kaskus, Iwan Setyawan seorang penulis, Iman Brotoseno seorang Film Director & Photographer, serta beberapa lainnya.

Acara berikutnya adalah pembacaan doa kemerdekaan. Yang mengejutkan adalah karena yang akan membacakan Doa Kemerdekaan adalah Gus Mus (KH Mustofa Bisri) dari Rembang, Jawa Tengah yang sudah bersedia secara khusus untuk upacara bendera digital. Acara terakhir adalah menyanyikan bersama-sama lagu "Pancasila Rumah Kita" yang bisa dilihat klipnya di http://bit.ly/video_17an.

Ini merupakan upacara bendera virtual ketiga yang digelar ID-Optimis. Hal yang baru dibandingkan tahun lalu adalah pada tahun ini pemilihan petugas upacara dilakukan dengan casting melalui medium jejaring sosial di mana yang bersedia menjadi petugas upacara bendera mengajukan diri dan di-review oleh tim ID-Optimis.org tanpa melihat dari daerah mana di Indonesia dia berasal.


KOMPAS

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More