blog-indonesia.com

Rabu, 17 Juli 2024

PT Pindad Tampilkan Excava 140F

 Pada Pameran Asian-Pacific Aquaculture 2024 
https://pindad.com/uploads/images/article/full/030724_APA24_2.jpgExcava 140F (Pindad) 🚜

PT
Pindad berpartsipasi dalam pameran Asian-Pacific Aquaculture (APA24) yang diselenggarakan oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) dan World Aquaculture Society (WAS) pada 2-5 Juli 2024 berlokasi di Grand City Hall Convention, Surabaya. Mengusung tema "Aquaculture : Driving the Blue Economy", APA24 merupakan salah satu perhelatan akuakultur terbesar di dunia dengan menghadirkan berbagai exhibitor dan juga para pembicara lokal maupun internasional.

Penyelenggaraan pameran selama 3 hari akan mendiskusikan trend global akuakultur hingga teknologi budidaya berbagai komoditas mulai dari udang, ikan air tawar, ikan air laut, ikan hias hingga rumput laut. Pameran ini menghadirkan 232 booth pameran dengan jumlah pengunjung mencapai 6.000 orang per hari.

Dirjen Perikanan Budi Daya KKP Tb Haeru Rahayu dalam keterangan resmi KKP di Jakarta, pada 2 Juli 2024 menyatakan bahwa APA24 akan diikuti perwakilan 26 negara, di antaranya Amerika Serikat, Australia, Belgia, Belanda, Spanyol, Inggris, Prancis, Mesir, Korea, Jepang, Indonesia, serta negara-negara di Asia. Beliau berharap gelaran APA 2024 akan mendorong percepatan modernisasi kegiatan budidaya perikanan di Indonesia. "Budi daya perikanan berkelanjutan itu masa depan sektor perikanan. Peluang usaha di sini pun sangat besar, untuk itu kegiatan ini sangat penting dalam upaya menumbuhkan industri perikanan budidaya modern di dalam negeri." Jelas Haeru.

GM Divisi Alat Berat PT Pindad, Andri Setiyoso menyampaikan bahwa produk-produk ekskavator Pindad telah mendukung berbagai proyek pekerjaan KKP. "Pada pameran APA24, kami menghadirkan Excava 140 di kelas 14 Ton dan Excava 55 di kelas 5,5 Ton yang telah mendukung berbagai pekerjaan di Kementerian Kelautan dan Perikanan. Pekerjaan yang telah dilaksanakan antara lain pembuatan tambak, pemeliharaan tambak, pembuatan saluran pengairan hingga pembuatan jalan atau akses ke tambak." Jelas Andri Setiyoso.

Dalam pameran ini, PT Pindad menggelar display beberapa produk Alat Berat diantaranya Excava 200, Excava 140F dan Excava 55 berupa model.

https://pindad.com/uploads/images/article/full/030724_APA24_4.jpgProduk unggulan yang telah mendukung berbagai pekerjaan di lingkungan Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) adalah Pindad Excava 140F.

Pindad Excava 140F dengan konfigurasi bucket merupakan produk ekskavator PT Pindad dengan kelas 14 Ton dan kapasitas bucket 0,6m3. Keunggulan produk Excava 140 Bucket adalah penggunaan teknologi single grouser pada track shoes sehingga memudahkan unit untuk beroperasi pada kontur tanah lunak seperti kawasan rawa, tambak dan perairan. Menggunakan mesin diesel 4 silinder yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 99 HP, Excava 140F memiliki performa yang handal dan efektif untuk mendukung kecepatan pengerjaan proyek dalam berbagai kondisi medan. Untuk menunjang keamanan, Excava 140F juga dilengkapi dengan guard protector pada bagian kabin.

Excava 140F telah dipercaya untuk mendukung berbagai kegiatan penyediaan sarana dan prasarana penunjang kelautan dan perikanan di Indonesia. Pekerjaan yang telah dilaksanakan antara lain : cetak kolam/tambak, rehabilitasi saluran untuk kolam/tambak, perbaikan saluran irigasi untuk kolam/tambak dan perbaikan jalan produksi perikanan.

PT Pindad juga mendukung keberlangsungan industri lokal dengan menerapkan nilai TKDN produk menggunakan berbagai material dan tenaga kerja dari dalam negeri.

Pada kesempatan ini PT Pindad mendapatkan kesempatan untuk bertemu dengan berbagai mitra strategis dan membahas kerja sama dalam berbagai bidang, baik peluang penjualan produk di pasar yang baru, hingga pembahasan lanjutan dari kerjasama yang sempat terjalin sebelumnya.

  ★ Pindad  

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More