blog-indonesia.com

Senin, 21 Maret 2022

TNI AL Jajaki Kapal RHIB Trimaran

Wakasal Kunjungi PT. Samudera Indonesia Berjaya Dalam rangka menjajaki kerja sama pembuatan kapal Rigid Hull Inflatable Boat (RHIB) Trimaran, Wakil Kepala Staf Angkatan Laut (Wakasal) Laksdya TNI Ahmadi Heri Purwono melaksanakan kunjungan kerja ke Galangan PT. Samudera Indonesia Berjaya di Tapos, Depok, Jawa Barat, Jumat (18/03) lalu.

Kunjungan kerja ini merupakan tindak lanjut dari Prioritas Kasal Laksamana TNI Yudo Margono untuk memodernisasi KRI, Pesud dan Matpur menuju kekuatan yang siap dioperasikan (Operational Ready Force).

Kedatangan Wakasal yang didampingi oleh Inspektur Jenderal TNI Angkatan Laut (Irjenal) Laksda TNI Sunaryo, Asisten Intelijen (Asintel) Kasal Laksda TNI Angkasa Dipua, Wakil Asisten Perencanaan dan Anggaran (Waasrena) Kasal Laksma TNI Achmad Wibisono dan Kepala Dinas Mabesal terkait, disambut langsung oleh Direktur Utama PT. Samudera Indonesia Berjaya, Richard Effendi.

Wakasal menerima paparan dari PT. Samudera Indonesia Berjaya tentang proyek kapal Rigid Hull Inflatable Boat (RHIB) Trimaran yang direncanakan akan dibuat dengan tiga varian ukuran yaitu 12 meter, 8,5 meter dan 6 meter. RHIB Trimaran ini memiliki kemampuan jelajah sejauh 303 mil dengan muatan tangki sebanyak 2200 liter. Ketiga varian kapal Trimaran ini juga dilengkapi 3 lambung dan sudah dilengkapi dengan engine protection.

RHIB adalah kapal dengan lambung solid, merupakan perahu ringan namun performa dan berkapasitas tinggi. Perahu ini tidak dapat tenggelam karena ditopang tabung udara di bagian lambung atas badan kapal yang dipompa dengan udara bertekanan tinggi. Desainnya stabil, ringan, cepat, dan fleksibel.

Selain menerima pemaparan, Wakasal juga berkesempatan melakukan kunjungan secara langsung ke galangan dan bengkel tempat pembuatan kapal-kapal. Wakasal berharap kerja sama dengan PT. Samudera Indonesia Berjaya akan tetap terjalin sejalan dengan rencana proyek pembangunan kapal RHIB Trimaran ini.

  👷 TNI AL  

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More