blog-indonesia.com

Jumat, 06 Juni 2014

Patung Lilin Soekarno Dipamerkan di Madame Tussauds Museum Hong Kong

soekarno1Hongkong Patung lilin Presiden Soekarno akhirnya memasuki Madame Tussauds Hong Kong. Patung lilin pemimpin nasional dan juga pemimpin internasional terpenting di Asia ini akan dipamerkan bersama dengan patung lilin pemimpin politik paling terkenal dan berpengaruh lain di dunia.

Patung lilin Soekarno ini sangat mirip dengan Soekarno. Patung Soekarno ini berpakaian seragam militer putih, yang sudah menjadi ciri khas pria kelahiran 1901 di Surabaya tersebut. Memakai peci putih dengan menyunggingkan senyum ramahnya, patung lilin ini seakan mewakili Soekarno yang menyapa warga Hong Kong, khususnya pengunjung Madame Tussauds.

Manajer Madame Tussauds Hong Kong, Kelly Mak, merasa diberi kehormatan yang sangat besar dengan dipamerkannya patung ini di tempat dia. Sebab sosok Soekarno, bukan saja Proklamator Kemerdekaan Indonesia, melainkan juga inspirasi dunia, dan sangat berpengaruh bagi warga Asia dan dunia.

"Dengan mengumpulkan (patung lilin) para pemimpin dunia, selebriti, dan orang-orang terkenal lainnya, Madame Tussauds Hong Kong menjadi pusat daya tarik yang menggabungkan hiburan dengan pendidikan dan memberikan pengalaman berharga bagi seluruh anggota keluarga," kata Kelly Mak sebagaimana dalam keterangan tertulis yang diterima redaksi (Kamis, 5/6).

Untuk memastikan bahwa patung lilin Presiden Soekarno ini dihidupkan kembali secara presisi, pemahat menjalani proses riset yang sangat rumit untuk menghasilkan patung lilin tersebut, termasuk pengumpulan informasi dari keluarga Soekarno dan menonton berjam-jam klip video. Patung lilin Presiden Soekarno akan dipajang di bagian Sejarah dan Pahlawan Nasional, sehingga lebih memperkuat lagi deretan pemimpin internasional tangguh yang sudah ada di pameran.

Patung Bung Karno dibuat di Madame Tussauds Museum sebagai penghormatan. Penghormatan kepada Bung Karno ini bukan saja karena ia dikenal sebagai pendiri republik Indonesia, melainkan juga karena Bung Karno berupaya dan bertekad membangun suatu tatanan dunia baru yang lebih damai dan lebih berkeadilan.[ysa]


  rmol  

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More