blog-indonesia.com

Senin, 24 Januari 2011

2011, Bakrie Telecom Fokus Broadband

Dalam waktu dekat, jangkauan layanan Aha akan merambah ke lima kota lagi di Sumatera.

Tahun 2011, belanja modal Bakrie Telecom akan fokus ke pengembangan broadband.

VIVAnews - Di tahun 2011 ini, Bakrie Telecom, lewat anak perusahaan mereka yakni Bakrie Connectivity akan fokus pada pengembangan broadband. Nantinya, belanja modal perusahaan akan diprioritaskan ke sana.

“Pengembangan layanan broadband meliputi ekspansi jaringan Aha di luar Jawa,” kata Erik Meijer, Wakil Direktur Utama Bakrie Telecom di sela jumpa pers, Jakarta, Senin 24 Januari 2011.

Saat ini, kata Erik, jaringan broadband Aha sudah mencapai 12 kota secara nasional, mencakup Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi, Bandung, Cibinong, Surabaya, Bali, Solo, dan beberapa kota lain. “Jumlah pelanggannya sementara ini sekitar 75 ribu,” ucapnya.

Dalam waktu dekat, Erik menyebutkan, jangkauan akan merambah ke lima kota lagi di Sumatera, termasuk Medan, Palembang, Lampung, Pekan Baru, dan Batam.

“Selain untuk pengembangan jaringan broadband, kami juga akan meningkatkan kapasitas untuk layanan Esia dan sejumlah layanan nilai tambah lain,” kata Erik. “Tentunya di samping ekspansi ke daerah pelosok,” ucapnya.

Dari sisi strategi perusahaan, Erik menyebutkan, perusahaan masih tetap menggunakan strategi yang sama, mengandalkan apa yang sudah ada dan mempertahankan tarif yang terjangkau serta kualitas (quality of service).

Untuk kinerja keuangan, kata Erik, sampai saat ini, laporan kinerja usaha Bakrie Telecom masih dalam proses audit.


VIVAnews

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More